[email protected] +62 858-9028-1080

Begini Caranya Bawa Harta Sampai Mati

Wakafalazhar – Istilah popular ‘harta nggak dibawa mati’ kerap digunakan untuk menyatakan keyakinan bahwa kekayaan materi yang dimiliki seseorang tidak akan dibawa bersama setelah meninggal dunia. Ungkapan ini sekaligus mencerminkan bahwa kekayaan duniawi tidak memiliki nilai abadi atau tidak akan membawa manfaat dalam kehidupan setelah kematian.

Namun, tidak melulu demikian, Ustaz Khalid Basalamah justru mengingatkan bahwa ternyata kita harus membawa harta kita ke akhirat. Menurutnya, para sahabat Nabi Muhammad SAW juga selalu mengatakan aku akan bawa hartaku ke akhirat. “Untuk apa mengambil hal yang bukan hak kita? Para sahabat jika hartanya lagi banyak mereka akan sibuk mengeluarkan. Dan mereka selalu mengatakan saya akan bawa harta saya ke akhirat saya kan bawa ke akhirat,” kata Ustaz Khalid Basalamah, seperti yang dikutip dari Kanal YouTube Khalid Basalamah Official.

Rasulullah bersabda dalam haditsnya, ada 3 hal yang dibawa sampai mati, yaitu sedekah jariyah, ilmu yang bermanfaat dan anak yang sholeh yang senantiasa mendoakannya. “Sedekah jariyah sama dengan sedang menabung untuk kehidupanmu di akhirat,” ujarnya

 

Kisah Pedagang dan Tabungan

Ada sebuah kisah yang menceritakan tentang seorang pedagang yang sukses namun tak memiliki tabungan. Lantas seluruh teman pedagangnya heran kepadanya.

“Apa kamu gak sayang sama hartamu kamu tidak punya tabungan sama sekali, harta kamu habiskan, apa kamu gak sayang?” Ustaz Khalid mengisahkan. “Kemudian sang pedagang berkata, justru kamu yang tidak sayang harta kamu. Jika kamu meninggal itu harta kamu bagi-bagi, namun saya sangking sayangnya saya bawa ke akhirat,” katanya.

Hal ini karena keluarga, rumah, mobil dan tabungan serta lain sebagainya yang kita miliki di dunia ini tak akan bisa dibawa ke alam kubur. Maka sangat bersyukurlah karena Islam selalu mengingatkan kita akan akhirat.

“Dengan memperbanyak zakat infaq sedekah dan wakaf kita setidaknya sudah mendapatkan timbangan amal hari kiamat,” kata Ustaz Khalid Basalamah. Dunia padahal jika kita lihat sangatlah kecil, saat meninggal semua akan ditinggalkan. “Kejar akhirat, dunia tetap lakukan yang terbaik, tapi yang halal nikmati sebatas yang diperbolehkan oleh Allah SWT,” kata Ustaz Khalid Basalamah.

 

Mau memperpanjang manfaat hartamu? Yuk Wakaf! Pilih program wakafmu di KLIK DISINI!

 

Leave Your Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *